Artikel/Kehamilan/Panduan Memilih Skincare Aman Untuk Ibu Hamil Dan Menyusui

Panduan Memilih Skincare Aman untuk Ibu Hamil dan Menyusui

Diterbitkan pada 05 Maret 2025
Bagikan
Facebook
Twitter
WA
Temukan panduan lengkap memilih skincare aman untuk ibu hamil dan menyusui. Hindari bahan berbahaya dan gunakan produk yang tepat untuk kesehatan kulit & bayi.
panduan-memilih-skincare-aman-untuk-ibu-hamil-dan-menyusui

Memasuki masa kehamilan dan menyusui, tubuh Mama mengalami banyak perubahan, termasuk kondisi kulit. Hormon yang fluktuatif dapat memicu jerawat, hiperpigmentasi (seperti melasma), kulit kering, hingga meningkatnya sensitivitas terhadap produk tertentu. Karena itu, perawatan kulit yang tepat menjadi penting untuk Mama menjaga kesehatan dan kenyamanan kulit tanpa membahayakan janin atau bayi. Seorang ibu harus lebih berhati-hati dalam memilih produk perawatan kulit.

Kandungan dalam skincare bisa terserap ke dalam tubuh dan berpotensi memengaruhi perkembangan janin atau bayi yang disusui. Oleh karena itu, penting untuk Mama mengetahui bahan-bahan yang aman serta memilih produk yang diformulasikan khusus untuk ibu hamil dan menyusui. Dengan memahami perubahan kulit dan memilih produk yang tepat, ibu hamil dan menyusui dapat tetap merawat kulit dengan aman dan efektif.

Kandungan Skincare Berbahaya dan Dilarang untuk Ibu Hamil dan Menyusui

Tidak semua bahan dalam produk kecantikan aman digunakan selama kehamilan dan menyusui. Berikut beberapa bahan yang sebaiknya Mama hindari:

1. Retinoid (Retinol, Retin-A, Tretinoin, Adapalene, Isotretinoin)

Dapat menyebabkan kelainan janin dan meningkatkan risiko cacat lahir. Berisiko tinggi jika digunakan dalam bentuk oral maupun topikal.

2. Hydroquinone

Digunakan dalam produk pemutih kulit, tetapi memiliki tingkat absorpsi tinggi yang dapat masuk ke dalam aliran darah. Belum ada studi yang menunjukkan keamanan penggunaannya saat kehamilan.

3. Salicylic Acid (dalam kadar tinggi)

Dalam konsentrasi tinggi (seperti pada chemical peeling), dapat menyebabkan masalah perkembangan janin. Namun, dalam kadar rendah (di bawah 2%), masih dianggap aman untuk ibu hamil.

4. Paraben

Pengawet dalam produk kecantikan yang dapat mengganggu keseimbangan hormon Mam dan berisiko pada pertumbuhan janin.

5. Phthalates

Bahan kimia dalam parfum dan kosmetik yang dapat mengganggu sistem reproduksi.

6. Formaldehyde

Dapat menyebabkan Mama iritasi kulit dan berisiko terhadap perkembangan janin.

7. Oxybenzone dan Avobenzone (dalam Tabir Surya Kimiawi)

Berpotensi menyebabkan gangguan hormon dan berdampak negatif pada bayi. Sebaiknya pilih tabir surya berbasis mineral seperti zinc oxide dan titanium dioxide.

Rekomendasi Bahan Aman dalam Skincare untuk Ibu Hamil dan Menyusui

Memilih bahan skincare yang aman sangat penting untuk melindungi kesehatan ibu dan bayi. Berikut beberapa bahan yang direkomendasikan:

1. Niacinamide

Membantu mengatasi jerawat, meratakan warna kulit, dan mengurangi kemerahan tanpa menyebabkan iritasi.

2. Hyaluronic Acid

Melembapkan kulit Mama secara alami, membuatnya tetap kenyal dan terhidrasi tanpa risiko bagi janin atau bayi.

3. Vitamin C (Ascorbic Acid)

Berfungsi sebagai antioksidan, mencerahkan kulit, dan melindungi Mama dari radikal bebas tanpa membahayakan kehamilan.

4. Zinc Oxide & Titanium Dioxide

Kandungan dalam sunscreen yang aman dan melindungi kulit Mama dari sinar UV tanpa diserap ke dalam tubuh.

5. Centella Asiatica & Aloe Vera

Menenangkan kulit yang sensitif, mengurangi peradangan, dan aman digunakan selama hamil dan menyusui.

6. Peptides

Membantu menjaga elastisitas kulit Mama dan mengurangi garis halus dengan aman.

Artikel lainnya: Kulit Menghitam Saat Hamil

Cara Memilih Skincare yang Aman untuk Ibu Hamil dan Menyusui

Skin Care yang Aman untuk Ibu Hamil dan Menyusui

Berikut beberapa panduan dalam memilih produk perawatan kulit yang aman:

1. Pilih Produk dengan Kandungan Alami dan Lembut

Bahan alami seperti aloe vera, chamomile, dan minyak almond lebih aman Mama gunakan. Mama bisa hindari produk yang mengandung pewarna atau pewangi buatan yang dapat menyebabkan iritasi.

2. Gunakan Pelembap yang Merawat Skin Barrier dengan Lembut

LABORÉ Barrier Revive Cream diformulasikan oleh dermatolog untuk menjaga kelembapan dan menenangkan kulit sensitif, tanpa alkohol dan parfum. Diperkaya dengan Microbiome Technology, membantu merawat keseimbangan alami kulit Mama agar tetap sehat dan nyaman digunakan, termasuk untuk ibu hamil.

3. Pilih Pembersih Wajah yang Lembut dan Menjaga Hidrasi

LABORÉ Mild Cleanser sangat cocok untuk ibu hamil karena bebas SLS, alkohol, dan parfum yang bisa mengiritasi kulit sensitif. Dengan formula non-soap, pembersih ini membersihkan tanpa membuat kulit Mama terasa kering atau tertarik, sehingga kulit tetap terhidrasi dan nyaman setelah cuci muka.

4. Lindungi Kulit dengan Tabir Surya Physical Sunscreen yang Aman untuk Ibu Hamil dan Menyusui

Sunscreen dengan kandungan zinc oxide atau titanium dioxide dikenal lebih ramah untuk kulit, terutama kulit yang sensitif. LABORÉ Physical Sunscreen diformulasikan dengan mineral filter untuk perlindungan optimal, tetap ringan, dan nyaman digunakan sehari-hari.

5. Hindari Produk dengan Bahan Kimia Berbahaya

Mama harus selalu baca label kandungan dan hindari bahan-bahan seperti retinoid, hydroquinone, atau paraben.

6. Konsultasikan dengan Dokter

Jika Mama ragu terhadap suatu produk, lebih baik berkonsultasi dengan dokter atau dermatologis.

Apakah Ibu Hamil Boleh Memakai Produk Pemutih Kulit?

Sebagian besar produk pemutih kulit mengandung bahan seperti hydroquinone dan retinoid yang tidak aman untuk ibu hamil. Sebagai alternatif, gunakan bahan alami seperti niacinamide atau vitamin C yang lebih aman untuk mencerahkan kulit.

Apakah AHA dan BHA Aman digunakan saat Hamil?

AHA (seperti lactic acid dan glycolic acid) dalam konsentrasi rendah masih dianggap aman untuk ibu hamil. Namun, BHA (seperti salicylic acid) sebaiknya Mama hindari dalam kadar tinggi. Gunakan alternatif seperti PHA atau niacinamide jika ingin eksfoliasi dengan lebih aman.

Bagaimana Jika Sudah Terlanjur Memakai Produk yang Mengandung Retinol?

MAma jangan panik! Jika baru digunakan sekali atau dua kali, risiko terhadap janin kemungkinan kecil. Namun, segera hentikan pemakaian dan konsultasikan dengan dokter untuk memastikan kondisi tetap aman.

Apakah Ibu Menyusui Perlu Mengganti Semua Produk Skincare?

Tidak semua produk harus diganti. Fokus utama adalah menghindari bahan yang berisiko tinggi seperti retinoid dan hydroquinone. Sunscreen berbasis mineral dan pelembap yang lembut tetap aman digunakan selama menyusui.

Selama kehamilan dan menyusui, penting bagi ibu untuk lebih selektif dalam memilih skincare. Menghindari bahan berbahaya seperti retinoid, hydroquinone, dan paraben adalah langkah utama untuk melindungi kesehatan bayi. Sebagai alternatif, gunakan produk yang diformulasikan khusus untuk ibu hamil, seperti LABORÉ Barrier Revive Cream, LABORÉ Physical Sunscreen, & LABORÉ Mild Cleanser yang teruji oleh dermatologist aman digunakan mulai usia satu tahun ke atas.

Mama, setiap ibu hamil berhak merasa cantik dan percaya diri. Jangan biarkan perubahan kulit membuat Mama ragu! Temukan solusi terbaik dengan produk LABORÉ yang telah diformulasikan aman untuk ibu hamil dan bisa langsung Mama miliki di sini, ya!

Baca lewat aplikasi lebih mudah loh, Ma
Dari artikel kehamilan hingga parenting, semua ada di aplikasi Hallo Bumil. Yuk, Download Ma
2
28
Bagikan
Facebook
Twitter
WA
NM

skincare wardah lightening apakah amaan untuk bumil

  • 0
Admin MIMA

Hai Ma, baiknya pilih produk yang berbahan organik dan sudah teruji klinis. Apabila Mama khawatir, Mama bisa konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu ya agar disesuaikan dengan produk dan dosisnya sehingga aman untuk Mama ya. :) ^sr

  • 0
FA

Pakai facial wash dan pelembab skintific biru aman kah rok?

  • 0
Admin MIMA

Hai Ma, baiknya pilih produk yang berbahan organik dan sudah teruji klinis. Apabila Mama khawatir, Mama bisa konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu ya agar disesuaikan dengan produk dan dosisnya sehingga aman untuk Mama ya. :) ^sr

  • 2
SA

skincare skintific apa kah bolee?

  • 0
Admin MIMA

Hai Mama, mengenai hal tersebut tidak dapat Mima pastikan. Mama bisa pilih produk yang berbahan organik dan sudah teruji klinis. Jika Mama ragu, silakan konsultasi terlebih dahulu dengan dokter ya Ma 😊 ^ak

  • 0
ET

skincare garnier apakah aman untuk ibu hamil ?

  • 0
Admin MIMA

Hai Mama, mengenai hal tersebut tidak dapat Mima pastikan. Mama bisa pilih produk yang berbahan organik dan sudah teruji klinis. Jika Mama ragu, silakan konsultasi terlebih dahulu dengan dokter ya Ma 😊 ^ak

  • 0
YK

aku pake Scincare Ms glow selama 3bulan menuju 4bulanan pas tampilkan selengkapnya

  • 0
Admin MIMA

Hai Mama, mengenai hal tersebut tidak dapat Mima pastikan. Mama bisa pilih produk yang berbahan organik dan sudah teruji klinis. Jika Mama ragu, silakan konsultasi terlebih dahulu dengan dokter ya Ma 😊 ^ak

  • 0

Nikmati Perjalanan Kehamilan Bersama Bumil Lainnya

Gabung dan temui teman, tips, dan cerita inspiratif di komunitas Hallobumil untuk lewati masa hamil dengan penuh dukungan
image