Artikel/Kehamilan/Perlukah Pemeriksaan USG 3D atau 4D?

Perlukah Pemeriksaan USG 3D atau 4D?

Tim Ahli Hallobumil | Diterbitkan pada 07 Desember 2020
Ditinjau oleh Tim Ahli Hallobumil
Bagikan
Facebook
Twitter
WA
copylink
Begitu marak kita dengar mengenai USG 3D atau 4D akhir-akhir ini. Apa sebenarnya kegunaan pemeriksaan tersebut?
perlukah-pemeriksaan-usg-3d-atau-4d

dr. Jessica Florencia

Begitu marak kita dengar mengenai USG 3D atau 4D akhir-akhir ini. Apa sebenarnya kegunaan pemeriksaan tersebut?

Pemeriksaan USG 3D atau 4D sebenarnya adalah pemeriksaan yang serupa dengan pemeriksaan USG standar 2D pada kehamilan yang menggunakan gelombang suara untuk menciptakan gambaran Si Kecil di dalam rahim Mama.

Perbedaannya adalah, USG 3D dapat menghasilkan gambar 3 dimensi dari Si Kecil di dalam rahim, sedangkan USG 4D dapat menghasilkan efek video. Dengan USG 4D, Mama dapat melihat Si Kecil di dalam rahim sedang tersenyum atau menguap.

Pemeriksaan ini sebenarnya bukan merupakan pemeriksaan prenatal standar. Para orang tua biasanya menginginkan pemeriksaan ini untuk dapat melihat wajah Si Kecil mereka untuk pertama kalinya ketika masih ada di dalam rahim. Sedangkan para dokter biasanya meminta pemeriksaan ini untuk memastikan adanya cacat pada Si Kecil seperti bibir sumbing, yang tidak dapat terlihat pada pemeriksaan USG standar.

Penelitian menunjukkan bahwa jenis pemeriksaan ini aman. Namun pemeriksaan ini harus dilakukan oleh dokter yang kompeten dan di institusi kesehatan yang jelas, bukan di tempat-tempat komersial yang tidak memiliki dasar kesehatan yang benar. Hal ini penting karena menyangkut keamanan alat dan juga prosedur yang dilakukan. Selain itu, American Congress of Obstetricians and Gynecologists juga memperingatkan bahwa melakukan terlalu banyak prosedur USG dapat berpengaruh kurang baik pada Si Kecil.

Prosedur pemeriksaannya sama dengan pemeriksaan USG standar, yaitu dengan meletakkan dan menggerakkan probe pada perut Mama.

Mama menginginkan prosedur ini? Konsultasikan dan diskusikanlah dengan Dokter Mama agar disesuaikan dengan kondisi Mama dan Si Kecil di dalam rahim. (JF)

Jadilah orang tua super! Panduan 1000 Hari Pertama Kehidupan si kecil ada di sini. GRATIS.
image
image
image
image
135
29
Bagikan
Facebook
Twitter
WA
Jayanti Mayasari

pengen bgt USG 4d tpi duitnya gk ad 😭

  • 8
Admin MIMA

Hai Mama, Mima doakan semoga Mama bisa segera melakukan pemeriksaan USG 4D ya. Semangat Mama. :) ^sr

  • 2
R

hallo, kak d usia 25 minggu ini saya selalu merasakan ada ke tampilkan selengkapnya

  • 7
NK

usg 4D sekarang hampir sampe kurleb 500 an bun area semarang tampilkan selengkapnya

  • 2
Admin MIMA

Hai Mama, terima kasih atas sharing nya ya Ma. Semoga Mama dan janin selalu sehat dan diberikan kelancaran sampai proses persalinan ya Ma. :) ^sr

  • 1
AA

waktu yang cocok untuk usg itu kapan ya mima

  • 2
E

Blum yg lain lain nya

  • 0
Admin MIMA

Hai Mama, terima kasih atas sharing nya ya Ma. Semoga Mama dan janin selalu sehat dan diberikan kelancaran sampai proses persalinan ya Ma. :) ^sr

  • 0

Nikmati Perjalanan Kehamilan Bersama Bumil Lainnya

Gabung dan temui teman, tips, dan cerita inspiratif di komunitas Hallobumil untuk lewati masa hamil dengan penuh dukungan
image