Minum Soda Saat Hamil, Ini Dampaknya!
:strip_icc():format(webp)/hb-article/gmd2Lk39yu_qdD90LFECw/original/706week-240-minum-soda-saat-hamil-ini-dampaknya.jpg)
dr. Venny Beauty
Mama mungkin memiliki kebiasaan minum minuman bersoda saat belum hamil. Ketika sedang hamil, Mama tentunya perlu lebih berhati-hati dalam mengonsumsi makanan dan minuman tertentu. Karena ini tidak hanya berdampak pada Mama, tetapi juga Si Kecil dalam kandungan.
Walaupun tidak benar-benar dilarang, Mama harus bijak dalam mengonsumsi minuman bersoda. Pasalnya, ada beberapa dampak buruk jika minuman soda dikonsumsi secara berlebihan.
Kenapa Mama Harus Membatasi Konsumsi Minuman Bersoda?
Tahukah, Mama, jika minuman bersoda itu memiliki kandungan kafein? Para ahli menyarankan ibu hamil untuk membatasi asupan kafein, yaitu tidak lebih dari 200 mg per harinya.
Dalam satu kaleng minuman bersoda (330 ml), kandungan kafein bisa mencapai 32-42 mg, atau setara dengan sepertiga kafein dalam secangkir kopi.
Mama juga harus ingat, kafein tidak hanya ada dalam kopi dan minuman bersoda, tetapi juga teh, cokelat, dan makanan lainnya.
Tidak hanya itu, kandungan gula dalam minuman bersoda tergolong sangat tinggi. Bahkan dapat mencapai empat kali lipat dari teh dan kopi.
Kandungan gula dan bahan pengawet dalam minuman bersoda tidaklah mengandung nutrisi, malah dapat membahayakan Si Kecil serta menyebabkan kelebihan berat badan untuk Mama.
Dampak Minum Soda Saat Hamil
Meskipun rasanya enak, mengonsumsi minuman bersoda saat hamil dapat memberikan dampak buruk bagi Mama dan Si Kecil, seperti:
1. Kelahiran Prematur
Konsumsi kafein secara berlebihan dapat meningkatkan risiko kelahiran bayi prematur. Selain itu, Si Kecil juga berisiko lahir dengan berat badan yang rendah dan perkembangan otak terganggu.
Meskipun sangat jarang terjadi, Mama juga berisiko mengalami keguguran akibat konsumsi minuman berkafein. Namun, hal ini masih perlu penelitian lebih lanjut untuk membuktikannya.
2. Kelebihan Berat Badan
Hampir semua minuman soda memiliki kandungan gula, pewarna, dan pengawet, tetapi tidak memberikan nutrisi apa pun bagi tubuh. Sebaliknya, kandungan dalam minuman bersoda dapat membuat Mama mengalami kelebihan berat badan dan diabetes gestasional.
Jika Mama terkena diabetes gestasional, bayi berisiko mengalami berat badan lahir rendah, lahir prematur, kuning saat lahir, hingga masalah pernapasan. Jadi, apabila Mama mengalami gejala diabetes gestasional, segera konsultasikan hal ini kepada Dokter kandungan.
3. Osteoporosis
Kandungan asam karbonat dalam minuman soda dapat masuk melalui pembuluh darah dan menyerap kalsium yang berada di tulang.
Hal ini tak hanya dapat menyebabkan tulang keropos; jika Mama mengalami nyeri tulang saat hamil, keluhan bisa menjadi semakin berat.
Minuman Sehat Pengganti Soda
Walaupun rasanya mungkin tidak seenak minuman bersoda, Mama dapat mengonsumsi minuman di bawah ini sebagai pengganti minuman bersoda:
- Air Putih
Air putih sangat baik untuk mencegah dehidrasi dan melancarkan kerja organ tubuh. Minumlah air putih setidaknya delapan gelas setiap harinya. - Air Kelapa Segar
Air kelapa memiliki kandungan elektrolit dan garam alami yang sangat baik bagi tubuh Mama. - Jus Buah-buahan Murni
Jika Mama tidak suka mengonsumsi buah atau sayuran langsung, Mama dapat memilih opsi ini. Jus buah kaya akan vitamin dan mineral yang tentunya bermanfaat bagi tubuh Mama dan Si Kecil dalam kandungan. - Susu dan Yoghurt
Susu dan produk olahannya seperti yoghurt sangat baik bagi tubuh, karena memiliki kandungan seperti vitamin, kalsium, lemak, dan mineral.
Melihat berbagai risiko yang dapat ditimbulkan, sebaiknya minuman bersoda dihindari dulu selama kehamilan. Jika Mama benar-benar ingin minuman bersoda, konsumsilah dalam jumlah yang sangat terbatas. Jangan berlebihan agar tidak mengganggu kesehatan Mama dan Si Kecil.
Akan lebih baik lagi jika Mama mengonsultasikan keinginan Mama tersebut ke Dokter kandungan terlebih dahulu.




Alhamdulillah, kebetulan sekali saya tidak suka minuman bers tampilkan selengkapnya
- 4
Hai Mama, terima kasih atas sharingnya, jangan lupa di share ya😊 ^lm
- 0
iya sya juga tidak suka ma minuman bersoda, jadi aman lah bu tampilkan selengkapnya
- 2
Hai Mama, terima kasih atas sharingnya, jangan lupa di share ya😊 ^lm
- 0
kalo aku dri dulu emng ga suka minumn bersoda😁 jadi ga msal tampilkan selengkapnya
- 0
Hai Mama, syukurlah Mama jika demikian. Semoga Mama dan janin tetap sehat dan diberikan kelancaran sampai proses persalinan ya Ma. :) ^sr
- 1


:strip_icc():format(webp)/hb-article/TmBwmXyvvc5fBmDgsYa09/original/0kram-saat-hamil-ini-solusinya.jpg)
:strip_icc():format(webp)/hb-article/e9NZTASpd1tc42Z4Gx9iu/original/0makanan-pantangan-ibu-hamil.jpg)
:strip_icc():format(webp)/hb-article/43Mtw78Lk1CKWAEEeYQRf/original/0kenaikan-berat-badan-selama-hamil-yang-normal.jpg)
