Kebutuhan Zat Gizi Ibu Hamil Trimester Ketiga
Di trimester ketiga, Mama perlu memperhatikan asupan makanan sehari-hari yang sehat dan bergizi. Makanan yang tepat akan mendukung kesehatan tubuh Mama menjelang persalinan dan memberikan nutrisi penting bagi perkembangan janin. Trimester ketiga dimulai pada minggu ke-28 dan berakhir pada minggu ke-40 kehamilan. Pada tahap ini, berat badan janin semakin bertambah dan organ-organ tubuhnya mulai berkembang dan berfungsi dengan baik.
Kebutuhan gizi ibu hamil trimester ketiga
Penting bagi Mama untuk mencukupi kebutuhan kalori dan nutrisi selama trimester ketiga ini. Nah, apa saja yang perlu Mama konsumsi untuk mendukung kesehatan di trimester akhir ini? Yuk, simak!
1. Kalori
Pada trimester ketiga, kebutuhan kalori Mama bertambah 300 kalori per hari. Ini penting untuk membantu pembentukan organ janin, plasenta, serta memberikan energi untuk proses persalinan. Mama bisa mendapatkan kalori dari kacang-kacangan, susu, dan telur.
2. Vitamin B6
Vitamin B6 mendukung metabolisme tubuh, terutama dalam pengolahan karbohidrat, lemak, dan asam amino. Mama butuh sekitar 2.2 mg vitamin B6 per hari di trimester ketiga untuk mendukung perkembangan janin.
3. Yodium
Yodium penting banget untuk pembentukan janin agar bayi Mama lahir sehat dan sempurna.
4. Air Putih
Air putih juga tak kalah penting, lho! Pastikan Mama cukup minum air putih sekitar 10 gelas sehari untuk mencegah dehidrasi dan membantu metabolisme tubuh.
5. Protein
Protein sangat penting untuk membentuk sel dan organ tubuh janin. Konsumsilah sekitar 12 gram protein per hari, setara dengan 2 butir telur, untuk mendukung pertumbuhan janin dan persiapan ASI.
6. Zat Besi
Untuk menghindari anemia, Mama perlu asupan zat besi yang cukup. Zat besi akan membantu tubuh Mama memproduksi darah lebih banyak dan mendukung kelancaran proses persalinan.
7. Vitamin K
Asupan vitamin K yang cukup akan membantu mempercepat proses pembekuan darah setelah melahirkan. Makanan yang kaya akan vitamin K, di antaranya melon, roti gandum, kacang hijau, dan pasta.
Selain itu, sebaiknya Mama mengurangi konsumsi garam berlebih yang bisa menyebabkan kejang dan sesak. Lebih baik makan dengan porsi kecil tapi sering.
Semoga panduan ini membantu Mama menjaga kesehatan tubuh dan perkembangan janin selama trimester ketiga. Jika Mama punya tips atau pengalaman, yuk sharing di kolom komentar!
Selain sayur apa lagi ya yang bagusss untuk bumil
- 0
Kalau asam folat masih butuh ga ya buat Tm 3?