Ingin Cepat Hamil, Bercinta di 4 Waktu Ini, Ma!
Ditinjau oleh: dr. Atika
Si Kecil yang diimpi-impikan belum juga hadir? Jangan sedih, Ma. Coba deh atur ulang jadwal seks Mama dan Papa.
Selain harus lebih sering, Mama juga perlu nih memperhatikan waktu berhubungan intim.
Waktu Seks Paling Top Agar Cepat Hamil
Menurut penelitian, peluang hamil cukup besar jika Mama dan Papa bercinta di waktu ini, lho!
1. Masa Subur
Saat masa subur, sel telur dilepaskan dari ovarium ke tuba falopi. Seks di waktu ini, memudahkan sel sperma bertemu dengan sel telur.
Kapan sih masa subur itu? Catat, ya Ma, biasanya terjadi pada 12-14 hari sebelum haid berikutnya.
2. Pagi Hari Sebelum Beraktivitas
Kualitas sperma paling baik ada di pagi hari. Begitu juga stamina tubuh, Mama dan Papa juga lebih tahan lama bermain di atas ranjang.
3. Saat Keluar Keputihan Bening
Apakah Mama pernah merasa ada keluar cairan bening, lentur, dan licin dari vagina? Khususnya di 12-14 hari sebelum dimulainya menstruasi?
Jangan cemas, Ma, cairan ini bukan pertanda sakit, malah bisa membantu sperma Papa bergerak lincah menuju rahim.
Jangan lupa tips ini ya, Ma! Kalau perlu dibuat kalender masa suburnya di rumah. Semoga cara ini berhasil mempercepat kehadiran Si Kecil, ya!
Ditulis oleh: Aprinda Puji | Disunting oleh: Nimas Mita
Referensi:
- National Health Service. Diakses 2023. Can I Get Pregnant Just After My Period Has Finished?
- Very Well Family. Diakses 2023. When and How Often To Have Sex To Get Pregnant?
- Fatherly. Diakses 2023. Morning Sex May Help Couples Get Pregnant
__________________________________________